Beberapa Cara Mengobati Kucing Pilek dan Rekomendasi Obat Flu Kucing Yang Paling Ampuh

Posted on
Kucing dapat menularkan virus flu melalui makanan dan minuman yang dikonsumsi bersama-sama.Ikuti cara mengobati kucing pilek berikut agar kucingmu pulih kembali

Saat kucing peliharaanmu sakit terutama terkena flu, tentu saja akan membuat perasaan menjadi khawatir. Sehingga akan mencari cara mengobati kucing pilek. Flu merupakan salah satu penyakit yang sering diderita oleh manusia maupun kucing. Apalagi jika kucing jarang dijemur dan divaksin, sudah bisa dipastikan kucing akan terkena flu.

Kucing yang terkena flu juga akan melakukan bersin seperti yang biasa dilakukan manusia saat terkena flu. Kucing yang terkena flu biasanya karena terjadi infeksi pada saluran pernafasan dan disebabkan oleh bakteri, virus hingga jamur. Virus influenza adalah virus yang menyebabkan flu pada kucing. Virus influenza dapat menyebar melalui udara seperti orang yang batuk lalu mengeluarkan air liur dan mengenai orang lain, sehingga orang yang terkena air liur tersebut dapat terinfeksi.

Untuk kucing sendiri dapat menularkan flu dari kucing yang saling jilat menjilat, mengendus hingga tidur bersama. Kucing juga dapat menularkan virus flu melalui makanan dan minuman yang dikonsumsi bersama-sama. Ikuti cara mengobati kucing pilek berikut agar kucing kamu dapat pulih kembali. Berikut penjelasannya.

Cara mengobati kucing pilek
Cara mengobati kucing pilek

Inilah Cara Mengobati Kucing Pilek Yang Bisa Diterapkan

1. Menjemur Kucing Di Bawah Sinar Matahari

Untuk cara pertama dalam mengobati kucing flu yaitu kamu bisa menjemur kucing di bawah sinar matahari, hal ini berfungsi untuk membunuh kuman atau bakteri yang ada di tubuh kucing. Disarankan untuk menjemur selama 10 sampai 15 menit saja setiap pukul 8 sampai 9 pagi. Sinar matahari dapat membantu menghangatkan tubuh kucing serta dapat membantu proses penyembuhan kucing.

2. Cara Mengobati Kucing Pilek Dengan Memberikan Madu

Cara mengobati kucing pilek yang kedua ialah dengan memberikan madu ke kucing yang kamu pelihara. Madu juga dikenal dalam membantu penyembuhan berbagai macam penyakit. Kucing dapat diberikan madu satu kali dalam 4 jam. Kamu dapat memberikan madu secara langsung maupun mencampurkannya terlebih dahulu dengan air minum kepada kucing peliharaanmu.

Baca Juga :  Tips dan Cara Merawat Anak Kucing 1 Bulan Tanpa Induk yang Harus Anda Ketahui

Madu yang kamu berikan jangan terlalu banyak, sedikit madu juga sudah berkhasiat bagi kucing peliharaanmu. Jangan memaksakan kucing peliharaanmu bila tidak mau mengonsumsi madu, karena ada kucing yang tidak menyukai madu karena terlalu manis.

3. Berikan Kucing Cuka Apel

Cara mengobati kucing pilek yang ketiga ialah dengan memberikan kucing cuka apel. pH dalam tubuh akan terjaga kestabilannya jika mengonsumsi cuka apel. Saat akan memberikan cuka apel ke kucing peliharaanmu, campurkan dulu setengah sendok teh cuka apel ke dalam makanan basah atau minuman yang akan dikonsumsi.

4. Bersihkan Ingus Kucing Peliharaanmu

Cara mengatasi kucing pilek selanjutnya yaitu rutin membersihkan ingus kucing ternyata dapat mempercepat penyembuhan flu pada kucing. Flu dapat semakin parah saat ingus kucing tidak rutin dibersihkan karena di dalamnya terkandung bakteri serta kuman yang berbahaya. Cara merawat kucing bersin dapat dengan membersihkan ingusnya menggunakan kapas bulat dan sudah dibasahi air hangat.

Pastikan kamu sudah membersihkan setiap kotoran yang ada di hidung kucing. Kucing dapat merasa lebih nyaman saat kamu membersihkan hidung kucing secara teratur.

5. Cara Mengobati Kucing Pilek Dengan Makanan Bernutrisi

Untuk mempercepat penyembuhan flu pada kucing kamu dapat memberikan makanan bernutrisi. Selain itu, nutrisi yang cukup serta pemberian Vitamin B juga dapat membuat kucing kembali sehat dan bertenaga.

6. Memberi Air Gula Merah

Nafsu makan berkurang saat kucing sedang dalam keadaan tidak sehat. Berikan gula merah sekali dalam dua jam agar nafsu makan kucing tetap terjaga. Sebelum dikonsumsi oleh kucing, taruh air gula merah di tempat yang hangat.

7. Jangan Memandikan Kucing Saat Sakit Flu

Jangan memandikan kucing yang sedang terkena flu. Cara mengobati kucing yang pilek satu ini adalah dengan menjaga tubuh kucing agar tetap hangat. Gunakan lap yang dibasahi air hangat untuk membersihkan tubuh kucing. Jangan lupa untuk memastikan setiap tubuh kucing telah dibersihkan.

8. Waktu Istirahat Yang Cukup

Cara mengobati kucing pilek yang terakhir ialah memberikan waktu istirahat yang cukup bagi kucing peliharaan. Ketika manusia sedang mengalami flu, mereka pasti membutuhkan waktu istirahat yang cukup untuk memulihkan tenaga, begitu pula dengan kucing.

Kucing yang sedang mengalami flu atau sakit biasanya akan lebih sensitif terhadap tempat tidurnya. Maka dari itu agar kucing dapat beristirahat dengan nyaman, pastikan untuk membersihkan tempat tidur kucing agar tetap terjaga kebersihannya serta bebas dari lembab.

Baca Juga :  Makanan Untuk Anak Kucing Kampung Agar Cepat Gemuk
Cara mengobati kucing pilek
Cara mengobati kucing pilek

Berbagai Rekomendasi Obat Flu Kucing Yang Paling Ampuh

Setelah mengetahui cara mengobati kucing pilek, selanjutnya akan dibahas mengenai rekomendasi obat flu untuk kucing. Simak beberapa obat flu yang dikenal ampuh dalam menyembuhkan flu pada kucing, berikut penjelasannya.

1. Flucat

Rekomendasi obat flu yang pertama ialah flucat. Obat ini dikenal dapat menyembuhkan flu pada kucing, terutama yang mempunyai gejala pusing, demam, berlendir hingga hidung yang kemerahan. Teteskan langsung obat flucat ke mulut kucing saat satu jam sebelum makan dan tiga kali dalam sehari.

2. Stop Flu

Dalam obat ini mengandung antibiotik serta vitamin yang bisa mengobati bersin dan pilek yang diderita oleh kucing peliharaanmu. Kamu dapat memberikan obat ini sehari 3 kali dan teruskan hingga 2 hari ke depan.

3. Fludem

Obat fludem bisa kamu gunakan saat kucing kamu mengalami gejala bersin-bersin disertai dengan demam dan batuk. Obat yang satu ini dipercaya dapat membantu menyembuhkan flu pada kucing dengan baik. Kamu dapat menggunakan obat ini untuk kucing peliharaanmu dengan memberikannya sebanyak tiga kali dalam sehari.

4. Coldy Cat

Rekomendasi obat yang selanjutnya adalah coldy cat. Obat ini dipercaya dapat membantu menyembuhkan penyakit flu pada kucing yang mempunyai gejala demam tinggi, bersin-bersin sampai hidung berlendir. Untuk kamu yang ingin memberikan obat ini pada kucing peliharaanmu, cukup berikan obat ini tiga kali dalam sehari.

5. Im Organic Doxy Cat

Kamu dapat memberikan obat im organic doxy cat pada kucing peliharaanmu jika mengalami bersin dan pilek dalam jangka waktu yang lama hingga nafsu makan yang berkurang. Obat ini memiliki rasa yang jarang dimiliki obat jenis lainnya, yaitu memiliki rasa keju. Kamu bisa memberikan obat ini sebanyak dua kali dalam sehari pada kucing kesayanganmu.

6. For Flu

Obat for flu dapat digunakan untuk hewan peliharaan, termasuk kucing yang sedang sakit seperti flu, deman dan bersin-bersin. Kamu dapat memberikan obat ini kepada kucing peliharaanmu yang sedang sakit sebanyak tiga kali dalam sehari serta satu jam sebelum makan.

7. Obat Herbal Raid All

Rekomendasi obat flu untuk kucing yang terakhir adalah obat herbal raid all yang telah diuji secara klinis dan dapat membantu menyembuhkan flu pada kucing. Selain dapat menyembuhkan flu, obat ini juga dapat membantu meredakan batuk karena mengandung radix, ctm, succus liq hingga oil peppermint.

Cara mengobati kucing pilek
Cara mengobati kucing pilek

Tanya Jawab Seputar Cara Mengobati Kucing Flu

Kucing flu obatnya apa?

Cara mengobati kucing pilek

Madu merupakan obat mujarab untuk segala penyakit, salah satunya khususnya flu kucing. Kamu bisa memberikan madu pada kucing dalam 1 x 4 jam. Racikan obat flu untuk kucing ini dapat kamu berikan secara langsung atau mencampurkannya pada air minum. Tidak perlu banyak, cukup sedikit saja.

Baca Juga :  Kucing Bengal: Asal Mula, Ciri Karakteristik, Harga Dan Cara Merawatnya

Berapa lama kucing flu?

Cara mengobati kucing pilek

Jadi, saat kucing menjadi lesu dan kehilangan nafsu makan, hal itu bisa menjadi hal yang harus diwaspadai. Anda harus benar-benar memperhatikan gejala penyakit agar cara mengobati kucing flu bisa segera dilakukan. Pada umunya, kucing yang mengalami flu akan berlangsung selama 7 hingga 10 hari.

Apakah Flu kucing berbahaya bagi manusia?

Cara mengobati kucing pilek

Kucing bersin bisa menular ke manusia? Kendati demikian, sebuah riset menyebut kemungkinan flu kucing menular ke manusia begitu rendah. Pun sebaliknya, flu yang dialami manusia sulit ditularkan kepada hewan, dengan catatan tergantung jenis virus dan intensitas pemaparannya.

Kenapa mata kucing berair dan bersin?

Cara mengobati kucing pilek

Biasanya flu kucing disebabkan oleh Feline Herpes Virus dan Calici Virus. Dua jenis virus itu juga dikenal dengan FVR atau Feline Viral Rhinotracheitis. Kucing yang sedang mengalami flu akan menunjukkan gejala berupa ingus yang keluar, mata berair, sistem pernapasan terganggu, hingga bersin.

Berapa harga obat flu kucing?

Cara mengobati kucing pilek

Kucing flu obatnya :
Harga Doxycat / Doxy Obat Antibiotik Flu, Pilek, Batuk, Demam, Kucing
Rp2.899
Harga Obat KUCING FLU PILEK DIARE DAN MATA BERAIR CAT AND FIT M1
Rp120.000
Harga Batuxin Cat 30ml – Obat Batuk Bersin Pilek Sesak Nafas Kucing Cat Flu
Rp11.500

Kenapa suara kucing bisa hilang?

Cara mengobati kucing pilek

Pada kucing yang lebih tua, kelenjar tiroid yang terlalu aktif dapat memicu suara serak dan penurunan berat badan. Penyebab lainnya adalah munculnya tumor yang dibarengi dengan bersin, batuk dan infeksi telinga yang berulang. Jika mencurigai masalah kesehatan yang lebih serius, segera konsultasikan pada dokter hewan.

Apakah bersin kucing berbahaya?

Cara mengobati kucing pilek

Bersin yang disertai gejala lain dapat menjadi tanda kucingmu menderita infeksi saluran pernapasan atas atau kondisi mendasar lainnya yang mungkin memerlukan perawatan dokter hewan. Bersin adalah gejala umum dari infeksi saluran pernapasan atas (URI) pada kucing.

Apa yang terjadi jika kucing bersin?

Cara mengobati kucing pilek

Jika Anda memiliki kucing yang sering bersin, kemungkinan besar kucing tersebut mengalami infeksi saluran pernapasan atas. Mirip dengan pilek pada manusia, infeksi ini lebih sering terjadi pada kucing muda, terutama yang berasal dari penampungan hewan.

Cara mengobati kucing pilek
Cara mengobati kucing pilek

Penutup

Berbagai penjelasan telah dijabarkan dalam artikel ini dan bisa diterapkan bagi kamu yang memiliki peliharaan kucing yang sedang terkena flu di rumah. Dengan demikian selesai sudah pembahasan mengenai cara mengobati kucing pilek hingga rekomendasi obat untuk flu yang diderita oleh kucing untuk mengobati flu pada kucing kesayangan anda.

Baca Juga : 6 Cara Merawat Kucing Yang Cocok Bagi Kaum Pemula!