Banyak Dipelihara, Ini Dia Makanan untuk Kucing Kampung yang Cocok

Posted on
Makanan untuk kucing kampung tidak terlalu sulit karena mudah dicari dan tidak membutuhkan penanganan khusus

Kucing dinobatkan menjadi hewan nomor satu dari tujuh binatang yang sering dipelihara oleh manusia pada akhir tahun 2019 yang lalu. Tak mengherankan memang karena bentuknya yang menggemaskan dan juga tingkah lakunya yang membuat siapapun akan merasa senang. Dari sekian banyak jenis kucing, di Indonesia sendiri jenis kucing domestik atau biasa disebut dengan “kampung”  mendominasi. Makanan untuk kucing kampung tidak terlalu sulit karena mudah dicari dan tidak membutuhkan penanganan khusus.

Makanan untuk kucing kampung
Makanan untuk kucing kampung

Makanan untuk Kucing Kampung yang Mendukung Pertumbuhan

1. Perpaduan Ikan dan Nasi

Sebenarnya ini merupakan campuran yang seringkali diberikan sebagai makanan untuk kucing kampung. Bahan pokok mayoritas penduduk Indonesia tersebut ternyata tidak hanya digemari oleh manusia saja, namun juga kucing. Kandungannya yang kaya akan karbohidrat dapat membuat kucing memiliki ukuran badan yang gempal dan juga berisi.

Zat tersebut memang tidak hanya bekerja untuk manusia, namun juga bisa diproses olah sel sel hewan dan salah satunya yakni kucing. Kamu pun juga tidak akan kesulitan untuk mencarinya, karena pasti bisa didapatkan dengan mudah bahkan di dapur sendiri pun juga wajib ada makanan tersebut. Selain itu, kombinasinya dengan ikan membuat si imut akan merasa lebih puas dan juga tidak bosan karena hanya satu jenis sajian saja.

Aroma menyengat khas ikan pada umumnya pasti sangat menarik perhatian kucing. Tak jarang diantara mereka memang akan memohon dengan eongannya yang akan membuatmu luluh. Jangan berikan sesuatu secara mentah kepada hewan peliharaan, termasuk juga ikan ini. Sajian tersebut harus diolah terlebih dahulu seperti digoreng ataupun hanya diasap-asapkan saja. Olahan ini bisa dibagikan sebagai makanan untuk kucing kampung.

Baca Juga :  Resep Makanan Kucing Terbaik

Ikan kaya akan berbagai zat yang terkandung di dalamnya, itu sebabnya hewan yang hidup di air tersebut bermanfaat bagi pertumbuhan si kecil imut nan menggemaskan tersebut. Terdapat salah satu jenis lemak yang lazim diketahui bahwa mendatangkan berbagai manfaat, yakni Omega Tiga. Zat tersebut akan membuat kemampuan mata si kucing menjadi lebih baik lagi dan menurunkan resiko dari beragam penyakit.

Akan tetapi tidak dianjurkan untuk memberikan gabungan makanan ini sebagai konsumsi si kucing secara rutin. Selain karena si kecil akan bosan dengan hal itu, namun juga karbohidrat dalam nasi akan membuatnya mengalami kelebihan berat badan. Ini akan cukup fatal bagi keberlangsungan hidupnya dan juga pergerakannya sehari-hari.

Makanan untuk kucing kampung
Makanan untuk kucing kampung

2. Tahu serta Tempe

Makanan yang berasal dari kacang kedelai ternyata juga cukup digemari oleh kucing yang sebenarnya lebih menyukai berbagai jenis daging-dagingan. Jenis olahan ini juga tidak terlalu sulit untuk didapatkan dan nantinya diberikan kepada peliharaan tercinta. Kandungan yang dimilikinya tidak hanya bekerja pada manusia saja, tetapi juga untuk berbagai jenis mamalia.

Dari segi kesehatan, tahu dan juga tempe ternyata mampu mengurangi resiko yang bisa saja dialami oleh kucing, yakni gangguan pencernaan berupa tidak lancarnya proses buang air besar. Jika peliharaan kamu ini mengalami hal tersebut, alangkah bijaknya jika memberikannya sebagai makanan untuk kucing kampung. Selain harganya yang begitu terjangkau, manfaatnya juga cukup besar. Kamu dapat merebusnya dengan air sebelum membagikan kepada peliharaan.

Makanan untuk kucing kampung
Makanan untuk kucing kampung

3. Daging-dagingan

Kucing menyukai beragam jenis daging karena rasa dan juga teksturnya lezat dan sesuai dengan morfologi mulutnya. Kucing mempunyai beberapa macam gigi, layaknya manusia, sehingga terdapat salah satu jenisnya yang sangat berguna untuk mengoyak daging. Hal tersebut juga sebagai bukti bahwa naluri alami mamalia kecil ini memang sebagai pemangsa untuk beberapa jenis hewan yang berukuran lebih kecil darinya. Daging memang menjadi salah satu pilihan makanan untuk kucing kampung.

Tidak hanya singa ataupun harimau saja, yang sebenarnya mereka juga masih kerabat dengan kucing, ternyata binatang imut ini juga gemar mengonsumsi ayam ataupun lembu. Jika kamu ingin memberikannya, maka mereka tidak akan menolak selama tidak busuk ataupun dalam keadaan yang benar benar masih mentah. Itulah sebabnya ketika memberikan aneka daging kepada kucing, juga perlu diolah dan tidak secara langsung diberikan.

Baca Juga :  Ternyata Ini Makanan Untuk Kucing 1 Bulan yang Menyehatkan

Salah satu manfaat yang bisa didapatkan oleh si mungil nan menggemaskan tersebut dari konsumsi daging adalah kuatnya fungsi dari organ pemompa darah. Selain itu, beberapa organ juga dapat lebih bekerja secara maksimal. Hal tersebut didapatkan dari kandungan protein yang memang terdapat banyak pada daging. Vitamin E juga terdapat pada makanan untuk kucing kampung ini. Salah satu sajian daging yang begitu disukainya yaitu berbentuk sosis karena lebih mudah dalam melahapnya.

4. Telur

Siapa yang menyangka bahwa kucing sekalipun menggemari makanan yang dihasilkan dari berbagai jenis unggas tersebut? Beberapa dari jenis hewan tersebut, termasuk kucing kampung, memang menyukainya. Baik telur yang dihasilkan oleh bebek ataupun oleh ayam, bisa diberikan untuk santapannya.

Makanan untuk kucing kampung yang satu ini memang terkesan unik dan berbeda, namun sebenarnya manfaatnya juga tidak dapat diremehkan karena bisa sangat membantunya untuk menjaga bulunya yang lebat. Bulu memang menjadi salah satu bagian penting dari kucing, bahkan yang marak dicari darinya, sehingga pastinya kamu ingin menjaganya. Sajian yang bisa dibagikan dari makanan ini harus diolah seperti halnya manusia. Kucing tidak akan doyan jika memakannya secara mentah mentah.

Makanan untuk kucing kampung
Makanan untuk kucing kampung

5. Makanan Instan Khusus Kucing

Dengan perkembangan jaman seperti sekarang ini, terdapat beragam olahan makanan yang secara praktis bisa dinikmati. Tidak hanya untuk makanan yang dikonsumsi masyarakat saja, beberapa perusahaan juga mengeluarkan makanan untuk kucing kampung dan berbagai jenis hewan yang lain. Sajian tersebut diproduksi dari berbagai bahan baku yang sebenarnya tidak jauh dari yang telah disebutkan di atas.

Setidaknya ada dua varian yang bisa diperoleh manakala memberikan makanan ini sebagai asupan nutrisi bagi si mungil. Ada yang berbentuk kering dan tidak mengandung air sama sekali, serta panganan basah. Banyak kucing yang lebih memilih tipe yang kedua tersebut karena dengan tekstur yang melekat erat padanya, memberikan aroma khas yang sangat mendorong nafsu makannya menjadi meningkat.

Baca Juga :  Berikut 10 Jenis Makanan Ikan Lele!

Akan tetapi, makanan untuk kucing kampung tersebut juga perlu disesuaikan dengan usia serta keadaannya. Perlu menjadi catatan bahwa tidak semua produk makanan ini sesuai dengan peliharaan di rumah. Itu sebabnya, sebagai majikan yang bijak, perlu memperhatikan kandungan apa saja yang terdapat di dalam makanan itu serta memperhatikan secara mendetail terkait bahan bakunya. Jika tidak, bisa juga berkonsultasi dengan penjualnya di toko kebutuhan hewan peliharaan.

Makanan untuk kucing kampung
Makanan untuk kucing kampung

Tanya Jawab Seputar Makanan Untuk Kucing Kampung

Apa makanan yang paling disukai kucing?

Makanan Terbaik Untuk Anak Kucing

Daging atau ikan? Pilih cita rasa yang paling disukai kucing Anda. Makanan kucing memakai bahan baku daging (ayam) dan ikan (tuna dan salmon). Adakalanya, daging dan ikan dijadikan satu sehingga menghasilkan rasa yang berbeda.

Apa makanan kucing kecil tanpa induk?

Makanan Terbaik Untuk Anak Kucing

Anak kucing masih membutuhkan susu induknya. Namun, karena induknya tidak ada, kita bisa memberikan susu khusus anak kucing. Perlu diingat, susu yang diberikan adalah susu khusus anak kucing. Sebab, jika diberikan susu yang biasa kita minum, pencernaan anak kucing itu bisa terganggu.

Berapa harga makanan kucing kampung?

Cara memberi makanan kucing

Harga BOLT Food Cat Makanan Kucing Kampung Yang Bagus – Kemasan Repack 1 Kg
Rp30.000
Harga Bolt 1Kg Murah Cat Food Repack Makanan Kiloan Makanan Kucing Kampung
Rp19.500
Harga MAKANAN KUCING KAMPUNG SAVVY 500 GRAM
Rp14.500

Apa saja makanan untuk kucing?

Makanan Terbaik Untuk Anak Kucing

1. Daging. Kucing suka memakan daging yang polos
2. Ikan. Ikan memngandung banyak asam lemak omega-3 yang baik untuk kucing
3. Telur dan Keju. Telur bisa menjadi alternatif makanan kucing
4. Karbohidrat
5. Sayur dan Buah

Penutup

Itulah berbagai pilihan makanan untuk kucing kampung yang bisa diberikan. Beberapa makanan tidak terlalu susah untuk mendapatkannya, namun tentu semuanya juga tergantung dari kondisi serta kecocokannya dengan kucing yang dipelihara. Pertumbuhan yang sehat serta manfaatnya untuk mengatasi permasalahan kesehatan memang menjadi patokan apakah bahan makanan yang dipilih telah tepat atau belum.

Baca juga :
5 Makanan Kucing Kampung Terbaik Agar Kucing Tumbuh Sehat